Infak mudah melalui infak.in

Berita penyaluran

Kepedulianmu kebahagian mereka

LMI Hadir dalam Aksi “Indonesia Melawan Genosida”, Ribuan Massa Suarakan Dukungan untuk Palestina Di Jakarta

KOTA JAKARTA, 28 Oktober 2025

LMI Hadir dalam Aksi “Indonesia Melawan Genosida”, Ribuan Massa Suarakan Dukungan untuk Palestina Di Jakarta

Jakarta — Ribuan warga dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat, dalam aksi damai bertajuk “Indonesia Melawan Genosida” pada Minggu (12/10/2025). Aksi ini menjadi bentuk solidaritas dan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap penderitaan rakyat Palestina yang masih terus menghadapi kekerasan dan penjajahan.


Peserta datang dari beragam latar belakang. Ada yang menempuh perjalanan jauh dengan rombongan bus dari luar kota, ada pula komunitas sepeda dan organisasi kemanusiaan yang berbondong-bondong hadir untuk aksi ini. Mereka membawa bendera Indonesia dan Palestina, poster seruan damai, serta poster yang berisi pesan solidaritas.


Salah satu poster yang mencuri perhatian bertuliskan, “Kami mungkin jauh secara jarak, tapi untuk Palestina hati kami selalu berdetak.” Kalimat sederhana itu menggambarkan kedekatan emosional rakyat Indonesia dengan perjuangan rakyat Palestina, meski terpisah ribuan kilometer jarak.


Aksi damai ini juga diwarnai dengan orasi dari dua anak Palestina, seorang laki-laki dan perempuan, yang menyampaikan langsung kisah perjuangan dan penderitaan di tanah air mereka. Suara lantang mereka menggema di hadapan ribuan peserta, menghadirkan suasana haru dan semangat solidaritas yang tinggi.


Sebelum aksi dimulai, Guritno, Satuan Pengawas Internal LMI yang menjadi koordinator rombongan, menegaskan bahwa kehadiran masyarakat Indonesia dalam aksi tersebut adalah wujud keberpihakan terhadap kemanusiaan.


“Kita di sini adalah mendukung dan bela aksi untuk saudara di Palestina. Dengan bela aksi Stop Genosida ini, kita berharap Palestina bisa bebas dan merdeka,” ujarnya.


Sementara itu, salah satu peserta aksi bela Palestina yang berasal dari Kalimantan Timur, mengaku sengaja datang karena merasa perlu terlibat dalam gerakan kemanusiaan ini.


“Di negara lain banyak aksi solidaritas, sedangkan di Indonesia masih kurang. Jadi begitu ada acara ini, saya langsung ikut berkontribusi agar dunia tahu bahwa genosida itu pelanggaran HAM dan harus dihentikan,” Ujar Nawa, salah satu peserta aksi.


Aksi yang berlangsung damai itu berjalan tertib dan penuh semangat. Sepanjang acara, seruan “Free Free Palestine” menggema dari seluruh penjuru kawasan Patung Kuda. Suasana semakin khidmat saat peserta bersama-sama mengibarkan bendera Palestina dan Indonesia sebagai simbol persaudaraan antarbangsa.


Aksi besar ini menjadi penegasan bahwa suara rakyat Indonesia untuk Palestina tidak akan pernah padam. Solidaritas dan kepedulian lintas daerah itu diharapkan terus bergema hingga Palestina benar-benar merdeka dan hidup dalam kedamaian.

Berita Perwilayah

Jenis berita